7/08/2022

Pra Manasik

PRA-MANASIK
Hal - hal yang sangat penting untuk dipersiapkan sebelum keberangkatan: 
1. Memupuk semangat kebersamaan, dengan cara sering bertemu dan berkumpul untuk 
mempunyai pandangan yang sama.
2. Mencari sebab-sebab untuk kenyamanan ibadah, diantaranya adalah;
a. Hidup dalam suasana berjama'ah, harus lebih mengutamakan kegiatan yang sifatnya 
kelompok/rombongan
b. Memahami betul, jenis kegiatan dan waktunya baik yang sifatnya berkelompok dan
kegiatan yang sifatnya pribadi.
c. Memahami tatacara ibadah umroh dengan doa-doanya.
d. Memahami langkah demi langkah, dari keberangkatan hingga kepulangan.
e. Mentaati pembimbing/tour leader/mutowwif.
f. Mempunyai kepedulian dan merasa sepenanggungan terhadap seluruh anggota 
rombongan umroh (baik terhadap pribadinya, barangnya, acara/kegiatannya).
g. Membuat kepengurusan kecil dengan tugas sekira diperlukan untuk: membantu 
menghitung jumlah tas yang akan/telah masuk bagasi, menyiapkan peralatan dan 
obat-obatan untuk keperluan selama umroh, keperluan-keperluan konsumsi, 
membantu merapihkan dan mengatur bagasi jama'ah, dan melakukan pengambilan 
gambar foto/video liputan.
3. Umroh adalah safar ibadah, yang tidak lepas dari hukum/ketentuan syara', yaitu ikhlas 
dan mutaba'ah.
a. Keikhlasan, dengan keikhlasan bisa terbangun kebersamaan.
- Keikhlasan dalam niat ibadah kepada Alloh.
- Keikhlasan dalam perjalanan.
- Saatnya berbagi dengan orang lain.
- Dalam safar akan menemui lapar, capai/lelah dan kebiasaan orang yang berbeda-
beda.
- Harus ada tafahum/saling memahami, saling pengertian yang tinggi.
- Mementingkan orang lain, akan nampak keharmonisan.
b. Mutaba'ah
- Perlunya paham manasik/acara ibadah umroh.
- Mengilmui umroh dari awwal hingga akhir, dalam kaifiat/tatacara, lafadz-lafadz/ 
ucapan-ucapan, dzikir-dzikir, doa-doa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Menu Utama

Umroh Tahun 2023

Tanggal keberangkatan Umroh bulan Januari 2023 insya Allah tanggal 02 Bersama Ustadz Ali Subana